Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross diluncurkan di Surabaya

0
99
Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross diluncurkan di Surabaya
Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross diluncurkan di Surabaya

Surabaya, JATIMMEDIA.COM – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), melanjutkan perkenalan edisi terbaru ”New Generation Crossover MPV” yang telah dikenal oleh masyarakat Indonesia, yakni New Xpander dan New Xpander Cross. Kedua model ini merupakan pengembangan dan penyempurnaan dari model sebelumnya.

Setelah diluncurkan secara virtual pada tanggal 8 November lalu, New Xpander yang mengusung tagline “Be The Life Xpander” diperkenalkan pula kepada publik secara langsung di ajang GAIKINDO Indonesia International Motor Show 2021.

Kemudian secara simultan, perkenalan New Xpander dan New Xpander Cross akan berlanjut ke kota-kota di Indonesia, termasuk di Tunjungan Plaza 6 kota Surabaya yang akan dilaksanakan pada tanggal 18 – 21 November 2021.

Baca juga : Pasar Kapasan Surabaya Jadi Pilot Project Program Pasar SIAP QRIS

Tetsuhiro Tsuchida, Direktur Sales & Marketing Division PT MMKSI mengatakan, agenda ini merupakan rangkaian acara dari peluncuran New Xpander dan New Xpander Cross. Model ini sudah ramai diperbincangkan sejak bulan lalu. Beberapa tahun terakhir sejak pertama kali diluncurkan, model ini sangat fenomenal dan menjadi pusat perhatian. Bahkan Sebagian mengatakan bahwa model ini adalah sebuah game changer. Sekarang, model ini hadir lebih gagah dan lebih mewah yang siap menjadi partner Anda dalam menghadapi petualangan hidup.

“Semua keunggulan tersebut tentunya ingin kami bagikan kepada konsumen kami di berbagai kota di Indonesia. Untuk mengakomodir hal tersebut, kami menghadirkan kegiatan berskala lokal dan berharap konsumen dapat merasakan impresi positif dari produk kami secara langsung,” ujarnya.

Pengembangan dan Penyempurnaan New Xpander

New Xpander hadir dengan desain baru pada sisi eksterior dengan bahasa desain “Dynamic Shield” khas Mitsubishi Motors telah mendapatkan penyegaran sehingga tampil lebih gagah, modern dan mewah, yang meningkatkan karakteristik SUV yang lebih aktif.

Pembaruan eksterior terdapat pada: New Front Bumper Design, New T-Shape Headlight with LED2, New Rear Design, New T-Shape LED Tail Light, Side Sill Garnish, Electric Switch Tail Gate Door Handle, New 17” Two Tone Alloy Wheel.

Baca juga : Daihatsu Resmi Luncurkan All New Xenia dengan Revolusi Total

Sementara pembaruan interior pada New Xpander terdapat pada; Kabin yang Lebih Mewah dan Nyaman, New Horizontal Axis Design Dashboard with soft touch, New Interior Color & Accent, New Digital AC Panel, New 8” Touchscreen Audio with Smartphone Linked Display Audio (SDA)4, New Design Meter Cluster with Opening Animation4, New Design Steering Wheel with Audio Steering & Hands Free Switch, New Rear AC Garnish, New Instrument Panel & Door Trim with Soft Pad, New 3-Dimension Seat Design, New Console Tray & Card Holder, New Rear Armrest with Cup Holder, New Floor Console with Armrest4, New Rear USB Port on Front Console4, KOS dan Start Stop Button4, serta Cruise Control.

Halaman selanjutnya: Inovasi Teknologi yang menunjang performa