Wagub Emil Optimis Sektor Sport Tourism Cepat Bangkit

0
71
Wagub Emil: Optimis Sektor Sport Tourism Cepat Bangkit
Wagub Emil: Optimis Sektor Sport Tourism Cepat Bangkit

Malang, JATIMMEDIA.COM – Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mendukung kebangkitan sektor pariwisata olahraga atau Sport Tourism di Jatim pada masa pemulihan pasca pandemi Covid-19.

Emil panggilan akrab Wagub Jatim itu mengapresiasi kolaborasi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jawa Timur dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) dalam mengadakan perlombaan balap mobil itu. Pasalnya, gelaran ini mampu meningkatkan pariwisata Kabupaten Malang melalui Sport Tourism.

“Pemprov Jatim menyambut baik terselenggaranya kegiatan Kejuaraan Nasional Sprint Rally tahun 2022 ini. Even ini bisa menjadi stimulus bagi kebangkitan pariwisata di Jatim, khususnya untuk sektor Sport Tourism,” ungkap Emil ketika menghadiri penutupan HIPMI Jatim Kejurnas Sprint Rally Indonesia 2022 di Puslatker TNI-AL Bedali, Lawang, Malang pada Minggu (24/7/2022).

Baca juga : Buka Sparkling Nganjuk Carnival 2022, Wagub Emil Harapkan Jadi Momentum Bangkitnya…

Acara ini, dan terlebih sektor ini, menurut Emil, menarik minat luar biasa dari segala penjuru Indonesia. Dibandingkan dengan tahun 2020 dan 2021, Jatim kini mengalami peningkatan di sektor pariwisata pada 2022. Kenaikan ini terlihat dari jumlah wisatawan mancanegara yang meningkat sebesar 9,62%.

Karena itu, lanjut Emil, hal ini menjadi cambukan bagi Jatim untuk terus mengolah potensi wisatanya. Tentu, Sport Tourism adalah satu di antaranya.

Menurut Wagub Emil, banyak daerah di Jatim yang memiliki peluang besar untuk dikembangkan sebagai tempat penyelenggaraan wisata olahraga. Diantaranya, kawasan yang kini menjadi tempat diselenggarakannya Kejurnas Sprint Rally 2022, yaitu kawasan Lawang, malang. Kemudian juga ada wilayah Pacitan, Lumajang, dan daerah lainnya yang bisa dikembangkan untuk kawasan wisata olahraga.

Baca juga : Cerita di Balik Nama Gedung Sarinah ada di Film “Mbok dan…

“Kita bisa komunikasi nanti dengan yang berwenang supaya ini bisa dijadikan sebuah destinasi yang menarik minat dari berbagai penjuru Indonesia untuk datang ke Lawang. Terlebih karena sirkuit ini sangat potensial,” katanya.

Halaman selanjutnya: Selain kegiatan inti sprint rally….