Ini 8 Rekomendasi Foundation Terbaik dan Maskara Murah

0
325
Ini 8 Rekomendasi Foundation Terbaik dan Maskara Murah
Ini 8 Rekomendasi Foundation Terbaik dan Maskara Murah
  1. Rekomendasi Maskara Murah

Pixy Waterproof Mascara. Salah satu maskara murah yang direkomendasikan adalah Pixy Waterproof Mascara. Maskara ini memberikan tampilan bulu mata lentik alami yang simpel untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari.

Pixy Waterproof Mascara memberikan efek penebalan pada bulu mata dan membuatnya terlihat lebih banyak. Formulanya dirancang agar tahan terhadap air dan memberikan hasil yang natural tanpa terlihat terlalu mencolok.

Hanasui Eyedorable Mascara. Maskara murah namun berkualitas juga dapat ditemukan dalam brand lokal seperti Hanasui. Salah satu produk yang direkomendasikan adalah Hanasui Eyedorable Mascara.

Maskara ini diklaim dapat membuat bulu mata terlihat lebih panjang, tebal, dan lentik. Formulanya diperkaya dengan kandungan biotin, keratin, dan argan oil yang bermanfaat untuk kekuatan bulu mata.

BACA JUGA : BACA JUGA : Ini Rekomendasi Bedak Padat yang Bagus dan Murah

Kelebihan lainnya adalah maskara ini memiliki formulasi smudgeproof dan waterproof, sehingga tampilan bulu mata tetap optimal dan tidak mudah luntur. Dengan Hanasui Eyedorable Mascara, Sobat Shopee dapat menciptakan tampilan bulu mata yang maksimal dengan harga yang terjangkau.

Focallure Waterproof Lash Primer & Mascara 2in1. Dengan harga yang terjangkau, produk maskara yang satu ini menawarkan dua produk sekaligus dalam satu kemasan. Maskaranya memiliki sikat ukuran medium dengan bentuk klasik yang mudah digunakan, dan celah kepala sikatnya dilengkapi dengan serat mikro yang efektif dalam menyisir bulu mata.

Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan eyelash primer yang diklaim mampu membuat bulu mata terlihat lebih lentik secara alami.

PIXY Cosmetics Lash Fantasy Mascara. Maskara dari PIXY ini memiliki sikat konvensional yang berfungsi untuk memberikan efek penebalan, melentikkan, dan memanjangkan bulu mata. Keunikan dari produk ini terletak pada kandungan base coat-nya yang terbuat dari serat elastis. Ini memberikan efek lentik secara alami pada bulu mata dengan warna hitam yang intens.

See also  Bank Jatim Jadi Penghimpun Dana Terbesar di Tabungan Simpeda

Selain itu, maskara ini juga memiliki keunggulan dalam kemampuan waterproof dan smudgeproof. Tentunya ini membantu mencegah bulu mata menjadi berantakan atau menghilang saat terkena air atau gesekan.

BACA JUGA : BACA JUGA : Ini 5 Tutorial Hijab Segi Empat untuk Para Hijabers

Nah, itu dia 8 rekomendasi foundation terbaik dan maskara murah yang bisa Sobat Shopee miliki. Masih ada banyak lagi foundation dan maskara yang bisa kamu miliki, loh!

Apalagi saat ini Shopee lagi punya program Shopee 8.8 Grand Beauty & Fashion Festival. Kamu bisa miliki produk beauty dan fashion terbaik dengan harga terjangkau. Dimana acara ini tersedia berbagai promo menarik seperti Gratis Ongkir Rp 0, serta diskon hingga 50% untuk semua produk di Shopee mulai pukul 8 malam.

Jangan lewatkan juga Voucher Badai 100% yang berlaku dari 17 Juli hingga 9 Agustus 2023.

Yuk, manfaatkan promo ini untuk mendapatkan produk kecantikan dan fashion favorit kamu dengan harga yang lebih terjangkau! Segera buka aplikasi Shopee kamu dan nikmati penawaran menarik dengan diskon besar-besaran. (JM01)