Surabaya, JATIMMEDIA.COM – Sebanyak 1.552 mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (UNESA) berhasil menyelesaikan studi dan menjalani prosesi pengukuhan dalam Wisuda ke-111 jenjang Sarjana Terapan, Sarjana, Magister, dan Doktor di GRAHA UNESA Kampus II Lidah Wetan Surabaya, Selasa (20/8/2024).
Wisuda kali ini mengusung tema “Wisudawan UNESA Siap Mengakselerasi Kemajuan, Mewujudkan Kejayaan, Menuju Indonesia Emas 2045” yang diangkat dari komitmen UNESA PTNBH (Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum) dalam berkontribusi membangun bangsa.
Rektor UNESA, Nurhasan (Cak Hasan) mengatakan, situasi ke depan semakin tidak pasti, perubahan cepat terjadi, dan persaingan pun tinggi. Untuk itulah, kampus ‘Rumah Para Juara’ terus memperkuat lulusan dengan mental yang tangguh, adaptif, growth mindset, dan inovatif.
Guru besar ilmu keolahragaan itu menegaskan, setidaknya ada empat kemampuan yang dibutuhkan dalam merespons perubahan dan itu menjadi bagian dari yang dibekali UNESA kepada setiap lulusannya.
Pertama, karakter dan integritas. Kedua, learning agility atau kemampuan belajar dan beradaptasi. Ketiga, kolaboratif dan menghargai perbedaan. Keempat, memiliki mental pemimpin sejati, yang tidak hanya memimpin diri sendiri, tetapi juga orang sekitar menuju perubahan dan kebaikan.
“UNESA berupaya menjadi agent of change atas persoalan yang dihadapi bangsa Indonesia.
BACA JUGA: Belasan Ribu Mahasiswa Baru UNESA Tulis Surat Harapan untuk Presiden Terpilih…
Mahasiswa dan lulusannya pun harus menghadirkan perubahan di manapun berada. Terus belajar. Jaga nama baik almamater dan sukses selalu dalam pekerjaan dan karir. Selamat bergabung di IKA UNESA,” ucap Cak Hasan.
Apresiasi Lulusan Terbaik
Pada wisuda periode dengan angka cantik ini, UNESA memberikan penghargaan dan apresiasi berupa tabungan pendidikan kepada lulusan terbaik semua jenjang. Diantaranya: Cindy Octavia, S1 Manajemen Pendidikan, IPK 3,95; Ghina Zhavira, S-1 Pendidikan Seni Rupa, IPK 3,94; Anggita Auni, S-1 Pendidikan Matematika, IPK 3,96; Dewi Widya Ningrum, S-1 Ilmu Administrasi Negara, IPK 3,93; Rayyan Nur Fauzan, S-1 Teknik Informatika, IPK 3,89; Nabila Rizky Amanda Mochtarom, S-1 Pendidikan Ekonomi, IPK 3,97; Talisa Fasya Laksita Putri, D-4 Tata Busana, IPK 3,97; Cicilya Deristarini, S-1 Psikologi, IPK 3,94; Graciela Natasha Tessalonica L, S-1 Ilmu Hukum, IPK 3,74; Rojabati Insaiyah, S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga, IPK 3, 91; Kartika Rinakit Adhe, S-3 Pendidikan Dasar, IPK 4.00; dan Leni Dwi Septiany, S-2 Pendidikan Sains-IPK 4.00.
Halaman selanjutnya: Lulus Tanpa Skripsi…..