Bedah Estetika Tak Perlu ke Luar Negeri, Cukup di Miracle Aesthetic Surgery Centre 

0
317
Bedah Estetika Tak Perlu ke Luar Negeri, Cukup di Miracle Aesthetic Surgery Centre 
Bedah Estetika Tak Perlu ke Luar Negeri, Cukup di Miracle Aesthetic Surgery Centre 

Surabaya, JATIMMEDIA.COM – Memasuki usia 25 tahun di industri kecantikan Indonesia, Miracle Aesthetic Clinic menegaskan komitmen dan kejeliannya menjadi yang terbaik di industri kecantikan di Indonesia.

Berbekal pengalaman ini, Miracle kembali jeli menangkap peluang yang terbuka lebar dalam penyediaan solusi kecantikan melalui prosedur bedah estetika. Kali ini Miracle meluncurkan fasilitas terbarunya yaitu Miracle Aesthetic Surgery Centre (MASC) yang berada di lokasi Miracle Clinic CitraLand Surabaya.

Seiring dengan perkembangan industri estetika, serta antusiasme masyarakat yang semakin meningkat terhadap prosedur perawatan kecantikan, membuat prosedur bedah plastik atau bedah estetika pun semakin diterima oleh masyarakat luas.

Dikutip dari MarketResearch.com, pasar bedah estetika global diperkirakan akan terus naik sebesar 8.8% selama periode 2020 ~ 2027. Di Korea Selatan sendiri, selama masa pandemi, permintaan prosedur bedah estetika semakin meningkat. Alasannya adalah banyak orang yang ingin tampil lebih percaya diri ketika mulai melepas masker dan kembali ke kehidupan normal baru.

Bedah Estetika Tak Perlu ke Luar Negeri, Cukup di Miracle Aesthetic Surgery Centre
Dr. Lanny Juniarti Dipl. AAAM, Founder dan President Director MIRACLE Aesthetic Clinic Group

Prof. Dr. dr. David Perdanakusuma Sp.BP-RE (K), Ketua Team dokter spesialis bedah plastic di MASC yang juga Ketua Kolegium Bedah Plastik Rekonstruksi dan Estetik Indonesia, menjelaskan, demand prosedur bedah estetika di Indonesia cukup tinggi, namun penyedia jasanya masih relatif sedikit.

Baca juga : Miracle Menginspirasi Wanita Indonesia untuk Berani Menampilkan Kecantikan Individualnya

Di samping itu, lanjutnya, bagi masyarakat yang ingin melakukan bedah estetika di luar negeri, berpergian jauh pada situasi seperti ini menimbulkan banyak kendala. Karena itulah Miracle Aesthetic Surgery Centre hadir untuk memenuhi demand masyarakat terhadap prosedur bedah estetika yang cukup tinggi.

“Pelayanan bedah estetika yang berkualitas ada di sekitar kita, tidak perlu jauh-jauh keluar negeri. Para dokter bedah estetika di Indonesia memiliki pengetahuan dan ketrampilan yang tak kalah dengan dokter diluar negeri,” ujarnya saat acara Grand Opening “Miracle Aesthetic Surgery Centre” (MASC), Rabu (29/9/2021).

Prof. David juga menegaskan bahwa skill dan kompetensi tenaga profesional medis estetik yang dimiliki oleh MASC sangat mumpuni untuk memberikan pelayanan bedah estetika yang berkualitas dan aman.

“Dalam bedah estetika tidak harus dilakukan sebuah prosedur yang ekstrem atau pembedahan yang kompleks. Ada juga small surgery with optimal results, contohnya adalah prosedur Buccal Fat Removal,” tambah Prof. David.

Baca juga : Jumlah Investor Pasar Modal Di Jatim Naik Signifikan

dr. Beta Subakti N., Sp.Bp.RE (K), salah satu tim dokter dari MASC yang memiliki pengalaman lebih dari 9 tahun di bidang spesialis bedah plastik rekonstruksi dan estetik menambahkan, prosedur ini dilakukan melalui sayatan kecil dalam rongga mulut yang bertujuan untuk mengeluarkan bantalan lemak di pipi (buccal fot), sehingga membuat pipi lebih tirus tanpa memotong tulang rahang.

Prosedur Buccal Fat Removal in membutuhkan waktu singkat, kurang dari 1 j jam. Serta untuk downtime atau waktu pemulihannya juga relatif singkat, kurang dari seminggu,” ujar dr. Beta,.

dr. Beta juga menjelaskan, sebelumnya pasien yang berkeinginan untuk melakukan bedah estetika rata-rata berusia 40–50 tahun ke atas, yang bertujuan untuk permajaan atau rejuvenation, seperti mengencangkan kulit yang kendur sehingga tampak jadi lebih muda.

“Namun sekarang tren telah berubah, usia rata-rata pasien lebih muda yaitu 20-30 tahun. Pada rentang usia ini banyak dilakukan prosedur bedah untuk yang merubah bentuk, mayoritas para pasien tersebut ingin memiliki hidung yang lebih mancung dengan prosedur Rhinoplasty, melebarkan kelopak mata dengan Blepharoplasty, karena sebagian besar orang Asia secara genetik memiliki bentuk hidung yang datar atau mata yang lipatannya kecil,” tambahnya.

Baca juga : OJK dan Industri Jasa Keuangan Gelar Bulan Inklusi Keuangan 2021

Selain prosedur seperti Buccal Fat Removal, Rhinoplasty, Blepharoplasty, Eksisi Keloid/Scar dan Fat Transfer, masih banyak prosedur bedah estetika yang disuguhkan oleh MASC, diantaranya:

  • Eksisi tumor jinak kulit prosedur bedah estetika untuk menghilangkan benjolan yang muncul pada permukaan ladit seperti tahi lalat di kulit yang kadang mengganggu penampilan.
  • Ptosis Correction, merupakan prosedur untuk mengatasi kelopak mata turun dan menutupi sebagian mata. Kondisi ini terkadang bisa mengganggu penglihatan dari dan estetika mata dari orang tersebut. Setelah dilakukan ptosis correction diharapkan mata akan terlihat lebih simetris, tampak lebih naik atau terangkat.
  • Brow Lift, prosedur bedah estetika yang bertujuan untuk memperbaiki posisi alis yang turun, membuatnnya seimbang, simetris dan bisa mengikuti tren mata seperti “Foxy Eyes”.
  • Alar Plasty, merupakan bagian dari rhinoplasty yang bisa dilakukan sebagai keseluruhan dari rhinoplasty itu sendiri ataupun juga bisa bagian tunggal dari tindakan revisi rhinoplasty primer yang telah dilakukan sebelumnya. Alar plasty pada umumnya dilakukan pada pasien yang memiliki alar (cuping hidung) yang lebar sehingga mengganggu penampilan hidung. Melalui tindakan ini ujung hidung akan tampak lebih berproyeksi.
  • Otoplasty, merupakan operasi estetik pada telinga untuk memperbaik posisi maupun proporsi telinga. Secara awam sering disebut sebagai telinga caplang atau prominent ear.

Baca juga : Fesyar Regional Jawa 2021 Diharapkan Mampu Angkat Ekonomi Syariah Indonesia

  • Chin implant, merupakan prosedur yang ditujukan untuk menambah volume dagu supaya terlihat lebih estetik dan proporsional.
  • Mini liposuction, adalah prosedur sedot lemak dalam jumlah kecil hingga sedang untuk mengurangi serta memperbaiki kontur, seperti mengurangl tumpukan lemak penyebab double chin.
  • Breast Implant, prosedur yang bertujuan untuk menambah volume payudara menggunakan implant.
  • Breast Lift, prosedur bedah estetika untuk mengencangkan payudara yang mana tindakan ini bisa dikerjakan bersamaan dengan tindakan breast implant sehingga payudara akan mengalami penambahan volume dan perbaikan dari bentuknya itu sendiri.
  • Breast Reduction, prosedur bedah estetika yang bertujuan untuk mengurangi ukuran payudara pada beberapa orang yang terkadang memiliki masalah dengan nyeri pada punggungnya akibat volume dari payudara yang terlalu besar. (JM01)