“Solusi Kebersihan dari Seorang Ibu untuk Kesehatan Keluarga”
Surabaya, JATIMMEDIA.COM – Berawal dari kekhawatiran seorang ibu terhadap kesehatan anaknya, Sylvia Budianti, kini hadir membawa solusi kebersihan premium ke Surabaya dan Sidoarjo melalui CleanLiving.id.
Layanan kebersihan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan rumah, tetapi juga untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat, terutama bagi keluarga dengan anak-anak yang memiliki alergi.
Dari Masalah Alergi ke Misi Kebersihan
Sebagai seorang ibu, Sylvi pernah mengalami dilema besar ketika anaknya terus-menerus mengalami alergi. Dokter menyarankan pengobatan, namun ia menyadari bahwa obat hanya meredakan gejala sementara. Penyebab utama alergi debu dan tungau, harus benar-benar dihilangkan agar anaknya tidak terus-menerus bergantung pada obat.
“Dokternya bilang, selama masih ada alergen seperti debu dan tungau di rumah, alerginya akan terus kambuh. Obat memang membantu, tapi solusinya bukan minum obat terus-menerus, melainkan menghilangkan sumber alergi hingga ke sudut-sudut rumah,” ujar Sylvi, Senin (24/2/2025).
Berangkat dari pengalaman ini, ia mulai mencari metode pembersihan yang benar-benar efektif dalam menghilangkan tungau dan debu mikroskopis yang sering tersembunyi di sofa, kasur, dan karpet. Dan dari pencarian itulah ia akhirnya mendirikan jasa kebersihan sejak tahun 2014. Tanpa ragu, ia bahkan turun langsung melayani klien dalam kondisi hamil besar anak keduanya, karena menyadari betapa pentingnya kebersihan rumah bagi kesehatan keluarga.
Jasa kebersihan miliknya kemudian bergabung dengan CleanLiving.id pada tahun 2021. Kini, bersama CleanLiving.id, Sylvi telah mengembangkan layanan kebersihan premium dengan lebih dari 6.600 pelanggan di berbagai kota dan puluhan karyawan yang terlatih.
Bersih Hingga Sudutnya
CleanLiving.id menghadirkan layanan kebersihan mendalam (deep cleaning) dengan berbagai metode modern seperti hydrovacuum untuk menyedot tungau dan debu mikroskopis, steam sterilization dengan uap panas untuk membunuh bakteri dan virus, serta fogging disinfektan. Layanan ini dirancang khusus untuk memastikan kebersihan rumah benar-benar maksimal, hingga ke sudut-sudutnya.
BACA JUGA : Grand Launching LalaRika Hijab Gelar Muslimwear Fashion Show di SOGO Tunjungan…
CleanLiving.id juga menawarkan layanan dengan harga yang terjangkau dan kompetitif, mulai dari Rp10.000 untuk hydrovacuum bantal atau guling hingga Rp 450.000 untuk hydrovacuum cuci kasur ukuran king. Dengan harga yang tetap bersahabat, CleanLiving.id memastikan bahwa setiap keluarga bisa mendapatkan akses ke standar kebersihan premium.
“Banyak orang berpikir kalau rumah sudah dipel dan disapu, berarti sudah bersih. Padahal, tungau dan debu yang menyebabkan alergi sering bersembunyi di tempat-tempat yang tidak terlihat. Dengan metode yang tepat, kita bisa benar-benar membersihkan rumah hingga ke sudut-sudutnya, seperti tagline CleanLiving.id: #BersihHinggaSudutnya,” jelas Sylvi.
CleanLiving.id Kini Hadir di Surabaya dan Sidoarjo
Dengan semakin banyaknya keluarga yang sadar akan pentingnya kebersihan sebagai bagian dari kesehatan, CleanLiving.id kini memperluas layanannya ke Surabaya dan Sidoarjo. Kehadiran layanan ini diharapkan dapat membantu lebih banyak keluarga menjaga kesehatan lingkungan rumah mereka dengan standar kebersihan premium.
BACA JUGA : Acer for Indonesia Terus Berkomitmen Dukung Transformasi Digital di Berbagai Industri
“Kami ingin memberikan solusi bagi para orang tua yang ingin melindungi anak-anaknya dari risiko alergi dan penyakit akibat debu serta tungau. Dengan layanan CleanLiving.id, para ibu tidak perlu lagi khawatir akan kebersihan rumah mereka,” tambah Sylvi.
Ingin rumah lebih bersih dan nyaman? Anda bisa menemukan solusi perawatan dari CleanLiving.id melalui situs resmi cleanliving.id atau follow Instagram @cleanliving.id untuk info lengkap dan pemesanan layanan. (Adv/JM01)