Ketua DPRD Surabaya Menilai Positif Ide Walikota untuk Kerja dari Luar Kantor

0
19
Ketua DPRD Surabaya Menilai Positif Ide alikota untuk Kerja dari Luar Kantor
Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono

Surabaya, JATIMMEDIA.COM – Ide Wali Kota Eri Cahyadi soal bekerja dari luar kantor, mendapat tanggapan positif Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono.

Awi, panggilan akrab Ketua DPRD Kota Surabaya ini menyatakan bahwa himbauan yang diutarakan Wali Kota Eri Cahyadi soal bekerja dari luar kantor merupakan suatu terobosan kreatif.

Awi menambahkan, orang bisa bekerja tidak hanya di kantor tetapi di tempat-tempat lain yang lebih rileks, namun tetap dengan produktivitas tinggi. Bahkan, menurutnya, ide Walikota Eri Cahyadi i?u menunjukkan bahwa warga Kota Surabaya, termasuk para pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memiliki kreativitas.

“Saat ini digitalisasi pada sistem pelayanan sudah diterapkan oleh pemerintah daerah setempat.Dengan begitu Surabaya bisa tumbuh lebih berwarna. Apalagi sekarang sudah banyak yang kerja tidak hanya di kantor tetapi bisa di kafe, rumah, atau di mana-mana,” ujarnya, Senin (3/10/2023).

BACA JUGA : Komisi A DPRD Surabaya Minta ASN Jaga Netralitas dalam Medsos Peserta Pemilu

Awi juga mendorong agar Walikota Eri dan jajarannya bisa mensosialisasikan ide tersebut kepada masyarakat untuk menyamakan pandangan antara pemerintah dan masyarakat, sehingga ide ini bisa lebih diterima, termasuk soal pola pengawasan kedisiplinan para Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“Pemahaman masyarakat i?u beragam dan berbeda-beda. Agar lebih jelas mengenai pemahaman dan tetap terpelihara kedisiplinan saat bekerja, makanya perlu sosialisasi,” tambahnya.

Diketahui, sebelumnya, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyampaikan bahwa bekerja tidak harus di kantor tetapi bisa di mana saja. Bisa di mal atau bahkan di kafe. Menurut Cak Eri, sapaan akrabnya, bekerja di kantor akan berpotensi menjadi jenuh karena hal tersebut sudah dilakukannya selama 19 tahun sebagai PNS.

“Saya jadi PNS sudah 19 tahun, kebanyakan di kantor i?u jenuh jadinya. Setelah i?u saya berpikir, kenapa kalau kerja harus di kantor, tidak ke mana saja?

BACA JUGA : DPRD Surabaya Minta Wacana Dana Operasional RT/RW Dipertimbangkan Lagi

“Saya kira kalau pemerintah kota ini di model dengan digitalisasi dan pengerjaannya di balai rukun warga (RW) juga akan lebih bagus. Jika ingin hasil maksimal jangan bekerja di satu tempat saja seperti di kantor, harus keluar agar bisa terbuka lebar wawasannya,” ujar Cak Eri. (Adv/JM01)